‎Warga Bekenggasu Keluhkan Kelangkaan Gas LPJ 3 Kg Akibat Pemutusan Hubungan Usaha Sepihak Oleh PT Dewi Puspita Prima

Ketgam: Surat Pemutusan Hubungan Usaha Atara Agen LPJ 3 Kg Mustamin Dengan Penyuplai Oleh PT Dewi Puspita Prima.

‎Konawe Selatan, Aspiranews.id _ Sejumlah warga Bekenggasu, Kecamatan Andoolo Barat, Kabupaten Konawe Selatan (Konsel) keluhkan kelangkaan gas LPG 3 kilo gram di desa mereka, akibat pemutusan hubungan Usaha antara agen Gas LPG 3 Kg Mustamin dan PT Dewi Puspita Prima,” Sabtu, (15/03/2025)

‎Menurut pengelola Pangkalan Gas LPJ 3 Kg Mustamin mengatakan, Kelangkaan tersebut sudah berlangsung selama beberapa hari akibat pemutusan sepihak dari subagen.

‎”Memang benar di desa kami ini gas langka disebabkan Pemutusan Hubungan Usaha secara sepihak dari PT. Dewi Puspita Prima tempat kami langganan gas di pangkalan kami,” ujar Bustam

‎Lebih lanjut, Bustamin mengeluhkan pemutusan hubungan usaha yang dialaminya secara semena-mena, dan cacat secara prosedur yang dilakukan oleh PT. Dewi Puspita Prima.

Baca Juga:  Proyek Peningkatan Jalan Poros Andoolo - Tinanggea Yang Mangkrak Kini Ditanami Pohon Pisang,,,,,, !

‎Tidak hanya itu, Bustamin juga mengatakan, dirinya sebelumnya pernah disuruh untuk mengisi progres penerimaan Kouta LPJ 3 Kg padahal dirinya tidak pernah menerima.

‎”Kami disuruh meng-upload progres penjualan sedangkan tabung gasnya belum datang bahkan kadang tidak datang. Kadang disuruh meng-upload sebulan 50 tetapi tabungnya kadang tidak cukup.”

‎Bustamin juga sangat menyesalkan kontak, yang ia tandatangani mestinya mendapatkan 4 kali pengiriman dalam sebulan namun faktanya ia hanya mendapat 1 kali sebulan.

‎”sebulan tabung datang hanya 1 kali, sedangkan dalam kontrak seharusnya 4 kali dalam sebulan, bahkan pangkalan sering merugi disebabkan tabung yang bocor tidak pernah diganti oleh perusahaan,” pungkasnya

‎Semetara itu, Tim media aspiranews.id telah mengkonfirmasi pihak PT. Dewi Puspita Prima, melalui Via WhatsApp, namun hingga berita ini di terbitkan belum mendapatkan Jawaban.

Baca Juga:  Polres Nganjuk dan Bhayangkari Tanam Pohon Alpukat, Panen Sayur dan Ikan untuk Warga

‎Laporan: Fn

Pos terkait